Rabu, 28 Juli 2010
Pelantikan Bupati Blora Sore Hari
BLORA - Pasangan calon bupati-calon wakil bupati (cabup-cawabup) Blora terpilih Djoko Nugroho-Abu Nafi meminta agar pelantikan jabatannya pada 11 Agustus nanti digelar sore hari. Kemarin (27/7) rapat gabungan untuk membahas masalah tersebut digelar di gedung DPRD setempat.
Selain dihadiri sekretariat DPRD, rapat juga diikuti pimpinan DPRD, Sekkab Bambang Sulistya, dan Asisten III Sudarmo, Abu Nafi. Plt Sekretaris DPRD Didik Lukardono menyatakan, pelantikan calon terpilih tetap dilaksanakan 11 Agustus nanti. Karena calon terpilih menganggap 11 Agustus secara penanggalan Jawa tidak bagus untuk mengangkat ratu (bupati), maka pelantikan digelar sore hari. ''Menurut kepercayaan Jawa, jika matahari sudah bergeser ke barat, hari sudah berganti,'' katanya.
Menurut dia, agar aturan tetap dijalankan dan keinginan calon terpilih terpenuhi, maka sore hari dinilai waktu yang tepat. Didik mengaku sudah menyiapkan seribu undangan untuk pelantikan tersebut.
Sekkab Bambang Sulistya dan Asisten III Sudarmo saat ditemui di gedung DPRD mengaku kalau kedatangannya untuk rapat persiapan pelantikan. ''Ya untuk konsolidasi soal pelantikan,'' kata Sekkab.
Sekkab Bambang Sulistya dan Asisten III Sudarmo saat ditemui di gedung DPRD mengaku kalau kedatangannya untuk rapat persiapan pelantikan. ''Ya untuk konsolidasi soal pelantikan,'' kata Sekkab.
Sementara Abu Nafi saat dikonfirmasi juga mengaku kalau kedatangannya ke gedung DPRD untuk membahas soal pelantikan dirinya. ''Ya, terkait pelantikan. Juga untuk ketemu teman-teman di DPRD,'' ujarnya. (ono/yan)
Sumber : (ono/yan), "Pelantikan Bupati Blora Sore Hari", Jawa Pos (Radar Bojonegoro), Rabu 28 Juli 2010, http://www2.jawapos.co.id/radar/index.php?act=detail&rid=172206, (Rabu, 28 Juli 2010).
Sumber : (ono/yan), "Pelantikan Bupati Blora Sore Hari", Jawa Pos (Radar Bojonegoro), Rabu 28 Juli 2010, http://www2.jawapos.co.id/radar/index.php?act=detail&rid=172206, (Rabu, 28 Juli 2010).
========