Selasa, 23 Juni 2009

tabloid SR - PERAIH NEM TERTINGGI KAB BLORA


Tradisi NEM Tertinggi SMP Tetap Bertahan, SD Berubah

BLORA,SR.- Perubahan membuat tersentak dari beberapa kalangan pendidikan, terkait perolehan Nilai Ebtanas Murni (NEM) khususnya untuk tingkat Sekolah Dasar.

Setelah 4 tahun berturut-turut NEM tertinggi SD, selalu dikuasai SDN Kedung Jenar I Blora, namun menginjak tahun kelima ini milik siswa SDN Tempelan II Blora.


Akan tetapi SD Kedungjenar I Blora tetap harus berbangga karena salah satu siswanya tetap mendapat perolehan NEM 27,75 tertinggi pada urutan kedua diseluruh kabupaten Blora .


“Dari peserta 14.560 siswa SD yang mengikuti UAN tersebut Habsari Vidya P siswa SDN Tempelan II Blora ini meperoleh nilai 27,80 merupakan NEM tertinggi di kabupaten Blora.” jelas Kadinas Pendidikan Blora, Ratnani Widowati.


Sedang urutan ketiga diraih oleh dua siswa SDN Tempelan II blora atasnama Gustaf AP dan Pratiwi dengan NEM yang sama yakni 27,70.


Ratnani juga mengatakan untuk NEM SMP tetap seperti tahun sebelumnya, yakni milik siswa SMPN 1 Blora atas nama Ridho Alfirdaus dengan NEM 38,10. Sedang urutan kedua diraih Feminindya IK siswa SMPN I Kunduran dan ketiga Hardian L siswa SMPN I Doplang masing masing memperoleh nilai 38,05 dan 38,00.


Ratnani juga menambahkan dari Hasil UAN tersebut yang cukup menyejukan adalah perolehan nilai 10 dari beberapa bidang studi. Seperti pelajaran Bahasa Inggris dua siswa SMPN I Blora memperoleh nilai 10 yaitu Adistia Cahyo K dan Fradila GA. Untuk Mata Pelajaran (Mapel) IPA nilai 10 diraih siswi SMPN 3 Cepu yang bernama Putri Yulia H.


“Juga kami bangga ternyata Mapel matematika 84 siswa SMP se Blora mendapat nilai mutlak 10,” ungkap Ratnani. (Roes)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar